ANALISIS FAKTOR PENYEBAB DEMURRAGE TERHADAP KELANCARAN PEMUATAN BATU BARA PADA PROSES TRANSHIPMENT DI PT. JAYA PANDU TRANSINDO SEJATI DAN MARITIM

MANIK, WAHENO (2023) ANALISIS FAKTOR PENYEBAB DEMURRAGE TERHADAP KELANCARAN PEMUATAN BATU BARA PADA PROSES TRANSHIPMENT DI PT. JAYA PANDU TRANSINDO SEJATI DAN MARITIM. Diploma thesis, Politeknik Pelayaran Sumatera Barat.

[thumbnail of 130403191057_WAHENO MANIK_Bab i-ii.pdf] Text
130403191057_WAHENO MANIK_Bab i-ii.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of 130403191057_WAHENO MANIK_Bab iii-v.pdf] Text
130403191057_WAHENO MANIK_Bab iii-v.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Ekspor batu bara di indonesia digunakan sebagai pembangkit listrik suatu negara. Jambi menjadi salah satu daerah yang aktif dalam kegiatan ekspor batu bara. Tetapi, kegiatan ekspor batu bara di Jambi tidak dapat dilakukan secara langsung di Pelabuhan dikarenakan kondisi sungai memiliki draft kecil sehingga vessel tidak dapat memasuki pelabuhan dan mengakibatkan vessel kandas. Dalam pelaksanaan ekspor batu bara dengan proses transhipment di PT. Jaya Pandu Transindo Sejati dan Maritim pernah terjadi demurrage yang disebabkan karena beberapa faktor, mulai dari faktor alam, faktor manusia, dan sarana dan prasarana (alat).

Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode kualitatif. Informasi tentang penelitian ini didapatkan dari teknik pemilihan informan yaitu informan kunci, informan utama, dan informan pendukung. Pengumpulan datanya dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi yang diuji keabsahannya dengan uji kredibilitas menggunakan triangulasi.

Hasil yang diperoleh dari penelitian di PT. Jaya Pandu Transindo Sejati dan Maritim yaitu: (1) prosedur ekspor batu bara dengan proses transhipment dilakukan sesuai SOP yang telah ditetapkan. Pelayanannya dimulai dari adanya permintaan, dilanjutkan proses B/M dengan cara transhipment dari tongkang ke vessel di Ambang Luar Muara Sabak, kemudian jumlah muatan di dalam kapal sudah ditentukan, pihak perusahaan menyiapkan dokumen keberangkatan kapal. (2) faktor-faktor demurrage dalam proses transhipment batu bara yaitu adanya faktor cuaca, keterbatasan armada, kurang koordinasi, kurang maksimal loading rate. (3) upaya yang dilakukan dalam menangani demurrage yaitu konfirmasi dengan pihak jetty, memastikan ketersediaan tongkang, memilih PBM yang tepat.

Kata kunci : Ekspor batu bara, Transhipment, Demurrage.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: V Naval Science > V Naval Science (General)
Skripsi dan Tugas Akhir > DIV Transportasi Laut
Divisions: Program Studi Transportasi Laut
Depositing User: Ms Hijratun Tanjung
Date Deposited: 21 Aug 2023 04:37
Last Modified: 01 Sep 2023 03:46
URI: http://repository.poltekpelsumbar.ac.id/id/eprint/68

Actions (login required)

View Item
View Item